Kata Mereka "21 Mei pukul 6 pagi KIAMAT"

Barusan gue lagi asik-asik main twitter. Terus gue (sambil mengernyutkan alis),ngeliat tulisan yang kata nya tanggal 21 Mei 2011 kiamat. Wow. Ini lucu gak sih?? Sebagai seorang muslim, gue hampir ngekeh. Gue percaya banget akan kiamat, karena itu rukun iman dalam agama gue. Tapiiiiiiiiiiiiiii, dengan maraknya isu kiamat itu di online news, bahkan twitter sendiri, gue jadi pengen ngebahas seputar kiamat itu. Otomatis ya ini berita ter-aneh yang pernah gue baca.

Jadi cerita nya bermula di Amerika. Yang katanya, pukul 6 sore waktu amerika dan pukul 6 pagi waktu Indonesia, hari ahad, besok lho tanggal 22 mei 2011 akan terjadi K-I-A-M-A-T...!!! Ini bukan pernyataan gue melainkan pernyataan peramal yang bernama Harold Camping. Salah satu pernyataannya yaitu “Kami tahu tanpa ragu sama sekali (kiamat) itu bakal terjadi,".

Bahkan dia sempet nyebarin isu kiamat itu di radio, namanyaFamily Radio. Padahal dulu dia pernah meramal akan kiamat pada tahun 1994, tapi gak terbukti. Gak tau diri banget kan? Mengada-ngada abis. Ini berita terbodoh yang pernah gue baca. Who is he? He's God or what???

Namun ramalan kiamat versi Camping ini dibantah oleh pengarang sejumlah buku soal Hari Akhir,namanya Steve Wohlberg. “Tidak ada yang tahu kapan kiamat datang,".

Dalam Islam itu sendiri, kapan kiamat akan terjadi hanya Allah SWT yang tahu. Dialah Maha Mengetahui atas apa yang terjadi di bumi ini. Jangankan si Harold ini sendiri, nabi Muhammad SAW saja tidak tahu kapan terjadinya kiamat melainkan hanya memberikan tanda-tanda saja dan tidak menetapkan kapan kiamat akan berlangsung. Dalam Al-Quran dan Hadits juga disebutkan tentang tanda-tanda kiamat itu, dari yang kecil hingga yang besar. Namun saat ini yang bisa kita lihat adalah tanda-tanda kiamat kecil.

Hanya Allah yang Maha Tahu dan Maha Berkehendak. Bukan si Harold gendeng itu. Menurut gue ini bisa jadi pembodohan massal atau bisa dikatakan pencarian sensasi terbesar yang pernah ada di dunia. HAHAHAHAHA. So poor si peramal oon itu.

Mungkin untuk membuktikan kata si Harold itu kita bisa lihat pukul 6 pagi waktu Indonesia, ahad.